Wednesday, February 4, 2015

(Info Lengkap) Media yang Menerima Kiriman Puisi dan Cerpen, Update 2015

  1. Kedaulatan Rakyat
Redaksi menerima banyak naskah, baik berupa cerpen maupun Catatan Budaya ditulis terlalu panjang. Untuk itu, naskah cerpen halaman Budaya, maksimal 5.000 karakter atau 5 halaman kwarto spasi ganda. Naskah Catatan Budaya maksimal 4.000 karakter. Untuk materi puisi sekitar 7-10 judul. Naskah dikirim ke email: naskahkr@gmail.com atau jayadikastari@yahoo.com
  1. Pikiran Rakyat
  1. Media Indonesia
Redaksi menerima kiriman naskah cerpen, ketik sebanyak 9.000 karakter, karya orisimil dan belum pernah diterbitkan di media massa lain. Kirim emailke cerpenmi@mediaindonesia.com dan cerpenmi@yahoo.co.id Twitter: @Cerpen_MI
Redaksi menerima kiriman puisi orisinil dan belum pernah diterbitkan media massa lain. Kirim ke puisi@mediaindonesia.com
  1. Suara Merdeka
Kirimkan cerpen, sajak, essai budaya, dan biodata Anda ke swarasastra@gmail.com
  1. Serambi Indonesia
Menerima sumbangan tulisan berupa esai budaya dengan panjang 800 kata, cerita pendek (cerpen) dengan panjang 1.000 – 1.800 kata, dan puisi/sajak. Syarat:: Diketik rapi, sertakan data diri, dan e-mail kan ke: redaksi@serambinews.com atau aiyub.azhari@gmail.com
  1. Tribun Jabar
  1. Haluan (Padang)
Info dari Warits Rovi Hilal Berkabut, email: haluanminggu@gmail.com dan haluanpadang@gmal.com
  1. Harian Mata Banua
Semenjak Sabtu, 6 Oktober 2012, Harian Pagi Mata Banua di Kalimantan Selatan menyediakan kolom Sastra, Untuk itu silahkan kirim puisi dan prosa kamu ke email: sastra.matabanua@gmail.com atau melalui pesan di facebook: Sastra Mata Banua. Puisi dan prosa yang dikirim disertai photo dan biodata penulisnya. Tidak ada honor untuk karya yang dimuat.
Sumber: https://www.facebook.com/sastra.matabanua
  1. Harian Umum Rakyat Sumbar
“Sastra Sumbar” adalah akun halaman Budaya Harian “Rakyat Sumbar” (Jawa Pos Grup). Khusus Ruang Budaya terbit setiap hari Sabtu. Pengiriman naskah cerpen, puisi, esai, resensi buku ke email: sastrasumbar@yahoo.com .Panjang naskah Cerpen maksimal 2-3 halaman 1 spasi, Puisi maksimal 5 judul, Esai/Resensi Buku maksimal 1-2 halaman 1 spasi, disertai biodata narasi dan foto diri. Salam Budaya!
  1. Harian Cakrawala
Kirimkan cerpen/puisi melalui pesan (message) ke akun facebook https://www.facebook.com/pacarita.makassar.9
  1. Tanjung Pinang Post
Info dari Kinanthi Anggraini, tanjungpinang@yahoo.com
  1. Harian Metro Andalas (Padang)
Info dari Subhan Ihsan, sastrametrans@gmail.com
Info dari Fanspage FB: metro.andalas@gmail.com
  1. Majalah Sagang
Redaksi menerima sumbangan tulisan berupa esei, kritik seni, resensi buku, laporan, dan tulisan budaya. Foto seni, sketsa, karya puisi, dan cerita-pendek asli atau terjemahan. Panjang tulisan maksimal 5 (lima) halaman spasi rangkap. Karya terjemahan harus menyertakan fotokopi aslinya. Pengiriman naskah harus menyertakan keterangan alamat yang jelas. Karya dikirim ke e-mail: puisisagang@yahoo.co.id cerpensagang@yahoo.co.id eseisagang@yahoo.co.id umumsagang@yahoo.co.id .karya termuat diberikan honorarium yang padan.
  1. Harian Metro Riau
Info dari blog redakturnya, redaktur yang lucu, kirimkan saja ke: yoanfa18@yahoo.com
  1. Analisa (Medan)
Dari Database Media, Langit Amaravati, kirimkan cerpen dan puisi ke rajabatak@yahoo.com Honor puisi Rp. 100.000,-
  1. Bali Post
Kirim via pos ke alamat: Umbu Landu Paranggi, Jln. Kepundung 67-A Denpasar, Bali. Atau ke email: balipostcerpen@yahoo.com dan redaksi@balipost.co.id
  1. Banjarmasin Post
Bagi rekan-rekan yang mengirim tulisan berupa puisi atau cerpen, kami meminta untuk melengkapinya dengan data diri/copy kartu identitas dan nomor rekening bank Anda. Honor tulisan yang dimuat akan kami transfer. Tulisan bisa dikirim lewat pos ke alamat kantor Banjarmasin Post Gedung HJ Djok Mentaya Jalan As Musyafa Nomor 16 Banjarmasin. Sudut kiri amplop ditulis Seni dan Budaya. Bisa juga kirim via email ke: hamsibpost@yahoo.co.id
  1. Suara NTB
Info dari Kiki Sulistyo: suarantbsastra@gmail.com
  1. Koran Madura
Info dari Kartika Catur Pelita: opini.koranmadura@gmail.com
  1. TanjungPinang Post
Info dari Kinanthi Anggraini, tanjungpinang@yahoo.com
  1. Indopos
Redaksi HariPuisi menerima karya Anda. Kirimkan puisi karya orisinil Anda ke email: calzoumbachrisutardji@gmail.com Sertakan identitas lengkap serta nomor telepon yang mudah dihubungi.
  1. Satelit Post
Redaksi Satelit Post menerima kiriman karya sastra berupa cerita pendek, puisi, pantun, dan karya lainnya dari pembaca. Panjang cerpen maksimal lima halaman spasi 1,5. Untuk puisi, bebas. Naskah dikirimkan via email dan hendaknya dilengkapi dengan foto terbaru berikut nomor telepon yang dapat dihubungi. Karya yang dikirimkan merupakan karya asli dari penulis. Satelit Post tidak mengembalikan karya yang diterima, email: opinipembaca_satelitpost@yahoo.co.id dengan subyek Budaya.
  1. Riau Pos
Kirim puisi Anda ke: email: sajak_riaupos@yahoo.co.id sertakan bodata singkat, foto warna dan nomor rekening.
  1. Bangka Pos
Redaksi menerima tulisan cerpen dari pembaca, asli bukan saduran atau terjemahan. Belum pernah dimuat di media massa. Kirimkan cerpen Anda ke edisiminggu@gmail.com subjek cerpen. Panjang cerpen maksimal 5000 karakter. Tersedia honor bagi cerpen yang dimuat. Cerpen yang masuk menjadi hak Bangka Pos.
  1. Berita Kota Kendari
Silakan kirim cerpenmu kepada redaksi Sastra Berita Kota Kendari. Cerpen harus karya asli, bukan saduran dan plagiat. Panjang naskah 10.000 karakter (5-6 halaman kwarto), Time New Roman 12pt, 1,5. Kirimkan ke alamat email: indep_ilham@yahoo.co.uk Di bawah naskah sertakan nomor rekening dan nomor telepon yang dapat dihubungi. Disediakan honor bagi cerpen yang termuat. Bagi yang berdomsili di kendari dapat mengambil honor langsung ke kantor redaksi.
  1. Inilah Bogor
–  Minggu pertama dan ketiga rubrik budaya memuat sastra (Esai, Kritik, Cerpen, dan Puisi)
–  Minggu kedua dan keempat memuat seni (Rupa-Lukis, Film, dan Fotografi).
Ketentuan karya:
  1. Karya yang dikirim adalah karya asli, bukan saduran atau plagiat.
  2. Tema karya bebas. Literer, tidak menyinggung SARA, tidak mengandung pornografi.
  3. Cerpen: panjang naskah maksimal 6000 karakter tidak dengan spasi (3-5 halaman A4);
Puisi: jumlah minimal 6 judul, panjang setiap puisi tidak dibatasi.
Esai dan Kritik: mengulas isu terkini tentang sastra, seni, budaya. Panjang tulisan 2000 karakter tidak dengan spasi (1-1,5 halaman A4).
  1. Jenis huruf: TNR 12pt, spasi 1.5.
  2. Kirim karya dalam lampiran (bukan di badan email) ke alamat: rupa.ibogor@gmail.com
  3. Sertakan biodata, nomor KTP, dan nomor telepon yang bisa dihubungi.

2 comments: